Text
Konsepsi Pelibatan Pasukan Khusus TNI AL Guna Mendukung Penanganan Tindak Kejahatan Terorisme Dalam Rangka Menjaga Keamanan Nasional
Taskap ini membahas pelibatan pasukan khusus TNI Angkatan Laut dalam mendukung penanganan tindak kejahatan terorisme yang mengancam stabilitas keamanan nasional. Dihadapkan pada luas wilayah yang dimilikinya, Indonesia sangat rentan akan ancaman aksi terorisme baik dalam lingkup nasional maupun global. Dua per tiga wilayah Indonesia yang berupa lautan menjadikan tantangan tersendiri bagi TNI Angkatan Laut dalam menjalankan tugas dan perannya sebagai alat pertahanan negara. Meskipun faktanya dibandingkan dengan insiden teror yang ada didarat, terorisme maritim merepresentasikan prosentase yang sangat kecil dari total serangan terorisme yang terjadi, namun dampak yang dihasilkan dari aksi teror terhadap target-target dalam domain maritim sama besarnya dengan yang terjadi didarat. Hal ini yang mendorong negara-negara di Dunia mengeluarkan anggaran miliaran dollar setiap tahunnya guna melindungi aset-aset dan obyek vital berupa kapal, fasilitas pelabuhan dan infrastruktur maritim lainnya dari ancaman serangan teroris. Latar belakang ini, yang mendorong langkah strategis perwujudan konsep pelibatan pasukan khusus TNI AL guna mendukung penanganan tindak kejahatan terorisme. maritim yang sangat berpengaruh pada stabilitas keamanan nasional. Pada dasarnya Pemerintah Indonesia telah mengambil kebijakan strategis dalam menanggulangi aksi terorisme dengan membentuk Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), sebagai leading sector penanggulangan terorisme secara komprehensif, sinergis dan terpadu. Akan tetapi dalam pelaksanaannya, sampai dengan tahun ketiga berdirinya lembaga pemerintah non departemen ini belum mampu mengatasi perkembangan terorisme di tanah air. Oleh karena itu, keberadaan pasukan khusus TNI AL bersama kekuatan unsur Intelijen Maritim, penyidik TNI AL dan alutsista pendukung lainnya yang disatukan dalam satuan tugas Gultor TNI AL diharapkan menjadi solusi dalam merespon, mendeteksi dan melaksanakan penindakan secara cepat dan efektif terhadap pergerakan jaringan terorisme.
Pada Taskap ini, selain dijelaskan konsep pengorganisasian pasukan khusus TNI Angkatan Laut dalam operasi penanggulangan teror TNI dan penyelenggaraannya dalam wadah BNPT juga dilaksanakan proses legitimasi pelibatan pasukan khusus TNI Angkatan Laut dalam penanganan tindak kejahatan terorisme.
Tidak tersedia versi lain